Perbandingan Gaji Pensiunan PNS dan DPR Seumur Hidup, Mana yang Lebih Bebani Negara dari Segi Keuangan?
Intip perbandingan nominal gaji pensiunan PNS dan dana pensiun yang diterima oleh anggota DPR. Mana yang bebani negara?
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sempat mengungkapkan bahwa skema pembayaran gaji pensiunan PNS saat ini menjadi beban negara.
Oleh karena itu, pihaknya berencana untuk mengubah skema pemberian gaji pensiunan PNS.
Dia menuturkan, saat ini skema pensiun masih menggunakan metode pay as you go, yang berarti dana pensiun berasal dari iuran PNS sebesar 4,75% dari gaji yang dihimpun PT Taspen, ditambah dana dari APBN.
Hal ini juga berlaku untuk TNI dan Polri, yang menggunakan skema serupa, tetapi dikelola oleh PT ASABRI.
Poin yang menarik adalah bahwa ASN TNI dan Polri tidak membayar iuran pensiun mereka, yang membayar adalah APBN.
Sri Mulyani juga menyampaikan bahwa kondisi ini akan menjadi risiko jangka panjang jika dibiarkan, karena gaji pensiunan PNS harus dibayarkan terus menerus.
Penyaluran gaji pensiunan ASN tersebut terus dilakukan hingga pegawai yang bersangkutan meninggal dan diteruskan kepada pasangan dan anak hingga usia tertentu.
Pernyataan pembayaran gaji pensiunan PNS jadi beban negara, menimbulkan kontroversi di kalangan publik.
Bahkan, pengacara kondang, Hotman Paris mempertanyakan, mengapa hanya gaji pensiunan PNS yang disebut jadi beban APBN.
Hotman membeberkan, anggota DPR walau kerja cuma 5 tahun sudah bisa dapat pensiun, tapi tidak pernah dipermasalahkan.
Baca Juga: Gaji Pensiunan Naik Drastis Akibat Single Salary, Berikut Ini Besaran yang Akan Dicairkan PT Taspen
Berikut perbandingan gaji pensiunan PNS dengan anggota DPR:
Besaran pensiun pokok PNS ditentukan berdasarkan golongan, sebagai berikut:
Golongan I: Rp 1.170.600.
Golongan II: Antara Rp 1.170.600 - Rp 1.375.200.
Golongan III: Antara Rp 1.170.600 - Rp 1.727.000.
Golongan IV: Antara Rp 1.170.600 - Rp 2.124.500.
Selain itu, terdapat juga tunjangan keluarga dan tunjangan pangan sesuai dengan aturan perundang-undangan.
Namun, anggota DPR juga menerima gaji pensiunan yang ditanggung oleh negara. Mereka akan mendapatkan uang pensiun seumur hidup, yang bisa diwariskan kepada istri/suami hingga anak mereka.
Besaran uang pensiun anggota DPR berkisar antara Rp 3,2 juta hingga Rp 3,8 juta per bulan, tergantung periode jabatan.
Demikian perbandingan gaji pensiunan PNS dengan anggota DPR yang saat ini tengah diperbincangkan.
Semoga bermanfaat
Posting Komentar untuk "Perbandingan Gaji Pensiunan PNS dan DPR Seumur Hidup, Mana yang Lebih Bebani Negara dari Segi Keuangan?"